Artis Indonesia yang pindah agama menjelang hari Pernikahannya
Dunia entertainment selalu punya cerita, dan nggak bakalan habis-habisnya kalau mau ngomongin para selebritis tersebut. Salah satu yang sering mendapat sorotan adalah ketika mereka berganti keyakinan menjelang hari pernikahannya, karena harus mengikuti agama calon suami atau istrinya.
Ya memang sih, agama merupakan salah satu dari hak manusia paling mendasar. Bahkan tertuang dalam undang-undang, setiap manusia bebas memiliki keyakinan masing-masing. Namun beberapa pihak cukup menyayangkan mereka yang berpindah agama hanya karena keinginan untuk menikah. Kalau menurut kamu sendiri gimana?
Nah, berikut ini 13 artis Indonesia yang dikabarkan berpindah keyakinan menjelang hari pernikahannya, seperti dirangkum dari berbagai sumber,:
1. Marsha Timothy
Aktris yang pernah beradu akting dengan Fachri Albar dalam film Pintu Terlarang ini menikah dengan aktor ganteng Vino G Bastian. Sebulan sebelum menikah, Marsha Timothy resmi menjadi mualaf di Masjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta. Kabar yang beredar mengatakan bahwa Marsha menjadi mualaf karena ingin menikah dengan Vino. Namun aktris yang beberapa kali berakting di FTV ini mengaku berganti keyakinan karena mendapatkan hidayah.
2. Chelsea Olivia
Chelsea Olivia berpindah keyakinan saat menikah dengan aktor berwajah oriental, Glenn Alienski pada 1 Oktober yang lalu. Chelsea yang sebelumnya penganut nasrani berpindah Katholik mengikuti keyakinan sang suami. Pesta pernikahan pun digelar sangat romantis dan mewah, persis seperti cerita di negeri dongeng.
3. Renata Kusmanto
Sebelum menikah dengan aktor yang juga anak kandung Ahmad Albar, Fachrie Albar di Hotel Dharmawangsa pada bulan Mei 2014 lalu, Renata Kusmanto, memutuskan untuk menganut agama Islam. Model yang pernah mengikuti beberapa pagelaran busana desainer Indonesia ini menjadi mualaf di Masjid Sunda Kelapa seminggu sebelum melangsungkan acara pernikahannya.
4. Asmirandah
Kabar perpindahan keyakinan Asmirah sempat menjadi perbincangan ramai, nggak cuma di dunia maya tetapi juga di dunia nyata. Sebelumnya, Asmirandah menikah dengan Jonas Rivanno secara Islam pada bulan Oktober 2013. Namun ketika suaminya tersebut kembali ke keyakinan lamanya, Asmirandah memutuskan untuk membatalkan pernikahannya dengan Jonas, memeluk agama Kristen, lalu menikah kembali dengan Jonas.
Sumber : https://www.brilio.net/
Posted by
lamantari
0 Response to "Artis artis Indonesia yang pindah agama menjelang hari...Setelah itu balik lagi ke agama asal "
Post a Comment